STIESIA Surabaya
STIESIA Surabaya - Tentukan arah masa depan Bersama Kami. |
STIESIA adalah singkatan dari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia, sebuah universitas yang berlokasi di Jalan Menur Pumpungan nomor 30, Surabaya - Provinsi Jawa Timur.
Sejarah STIESIA
Pada tanggal 20 April 1972 Yayasan Pendidikan Universil (UNEF) sekarang PERPENDIKNAS, mendirikan Lembaga Pendidikan Tinggi Swasta Tingkat Akademi dengan nama Akademi Pajak Dan Keuangan (AP&K) Surabaya.Pada bulan Januari 1978, AP&K mengalami perkembangan secara vertikal maupun horizontal, yang akhirnya terwujud dengan nama Sekolah Tinggi Pajak dan Keuangan (STIPAK) Surabaya. Sehubungan Ilmu Perpajakan sudah tercantum dalam Disiplin Ilmu Keuangan, maka berdasarkan surat keputusan kopertis wilayah VI (pada waktu itu) dengan nomor: 97/1/80 tanggal 26 Agustus 1980 memberikan ijin operasional dengan nama Sekolah Tinggi Keuangan Indonesia (STIKI) Surabaya. Kemudian berdasarkan surat Keputusan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan nomor: 071/0/1985 tanggal 18 februari 1985 nomor urut 13 dan nomor: 9364/0/1986 tanggal 14 mei 1986 nomor urut 14, nama STIKI berubah menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya hingga sekarang.
Berdasarkan surat keputusan Yayasan Pendidikan Universil (sekarang PERPENDIKNAS) nomor : 024A-DM/kapts/VIII/80, ditetapkan bahwa tanggal 20 April 1972 adalah hari jadi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya.
Visi STIESIA
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya menjadi perguruan tinggi penyelenggara pendidikan vokasi, akademik dan profesi bertaraf nasional dan internasional yang andal dan bermartabat di bidang manajemen dan akuntansi pada 2021.Misi STIESIA
- Menyelenggarakan kegiatan belajar-mengajar secara kreatif dan inovatif dalam rangka pemutakhiran ilmu pengetahuan dengan dukungan sarana, prasarana, tenaga pendidik dan kependidikan serta pendanaan yang memadai untuk memperkuat posisi STIESIA Surabaya menuju ke taraf internasional,
- Menyelenggarakan kegiatan penelitian secara kreatif dan inovatif untuk mengembangkan ilmu pengetahuan yang bermafaat bagi kesejagteraan umat manusia,
- Menyelenggarakan kegiatan pemenuhan tanggung jawab sosial secara optimal melalui tindakan nyata berupa pelayanan atau pengabdian kepada masyarakat.
Tujuan STIESIA
Menyiapkan dan menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan akademik dan/atau profesional yang dapat menerapkan, menyelenggarakan, dan memperkaya khasanah ilmu ekonomi yang dilandasi oleh moral yang tinggi.Makna Lambang STIESIA
- Pundi-Pundi Dilingkari Padi Dan Bunga Kapas
- Didalam Satu Lingkaran Bersayap
- Berlatar Belakang Bola Dunia
Pengertian Lambang Per Bagian
-
Bola Dunia
Menggambarkan bahwa peranan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya dalam Nusantara ini tidak terlepas dari percaturan dunia. -
Sayap
Melambangkan bahwa cita-cita luhur dan agung sivitas akademika Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya untuk kebebasan serta kekayaan bangsa dan negara -
Padi Dan Kapas
Melambangkan bahwa Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya menunjang terwujudnya pemerataan kesejahteraan, cukup pangan, cukup sandang dan papan serta lambing pemerataan keadilan dan kemakmuran untuk seluruh rakyat -
Pundi-Pundi
Menggambarkan misi lulusan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya adalah berpartisipasi dalam menghimpun dana untuk mencapai kesejahteraan bangsa -
Warna Kuning Emas
Melambangkan keagungan dan keluhuran cita-cita seluruh civitas akademika Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya yang didasari kejujuran berkorban untuk kepentingan bangsa -
Warna Biru Laut
Melambangkan kekekalan yang abadi akan cita-cita sivitas akademika Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya yang tidak akan luntur untuk sepanjang masa dan oleh pengaruh apapun di dunia
Pengertian Lambang Secara Keseluruhan
Sivitas akademika Sekolah tinggi ilmu ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya didasari semangat kejujuran dan kerelaan berkorban untuk kepentingan bersama,bercita-cita luhur dan agung yang kekal untuk menjadikan bangsa dan negara indonesia mencapai martabat Yang tinggi ditengah-tengah percaturan dunia. Mengembangkan pemerataan kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia cukup pangan, sandang dan papan melalui perhimpunan dana masyarakat untuk kepentingan pengembangan Negara.STIESIA Surabaya apabila sudah daftar
Sumber: http://www.stiesiaedu.com/about
Klik disini untuk mengetahui Daftar Lengkap 69 Universitas yang ada di Surabaya.
Menyediakan beragam info penting tentang Surabaya, Kota Pahlawan. Kagum dengan Walikota Surabaya Tri Rismaharini yang berdedikasi tinggi terhadap warga kota dan keindahan serta kebersihan Kota Surabaya. Mencintai Surabaya.
0 komentar:
Posting Komentar